MetroBola.Net - Usaha Liverpool untuk mendapatkan jasa pemain Lyon, Nabil Fekir sepertinya telah musnah. Hal tersebut dikarenakan The Gunners gagal mencapai kata setuju dengan pihak klub mengenai sang pemain.
Sebelumnya sudah sempat dikabarkan bahwa Fekir akan segera bergabung dengan Liverpool. Runner Up Liga Champions musim ini tersebut sebelumnya diyakini akan segera menyelesaikan biaya transfer Fekir senilai 60 juta Euro dari Lyon.
Namun belakangan ini Presiden Lyon, Jean-Michael Aulas menyatakan bahwa transfer mengenai pemainnya tersebut tidak akan terjadi sebelum Piala Dunia 2018 berlangsung. Pada hari Sabtu (9/6) waktu setempat, lewat laman resmi Lyon mengeluarkan pernyataan bahwa proses negosiasi dengan Liverpool gagal dan Fekir dipastikan akan tetap berada di Lyon hingga masa kontraknya berakhir.
"Liverpool gagal mencapai kata sepakat dengan kami, sehingga dengan hasil ini Fekir akan tetap bermain dengan kami disini,"
Walaupun sejatinya Liverpool menjadi tim prioritas utama dalam transfer Fekir, tetapi Lyon mengaku teramat senang usai mendapatkan kejelasan bahwa Fekir tidak akan hengkang meninggalkan tim sehingga dapat membantu mereka untuk menjalani musim depan.
Post a Comment